Kedaimadusulawesi/Telah kita ketahui bahwa madu itu bukan sekadar minuman biasa. Madu juga bisa dijadikan sebagai obat yang menyembuhkan. Seperti yang telah tertulis pada Al Qur’an Surah An Nahl 68-69. Meskipun madu adalah obat alami yang tidak mengandung bahan kimia, tetap saja ada aturan pemakaiannya.
Madu juga tidak akan baik jika dikonsumsi secara berlebihan, karena yang berlebihan memang tidak baik. Maka harus ada aturan dan cara minum madu yang benar agar efeknya benar-benar bisa dirasakan oleh tubuh.
Madu pun juga punya berbagai macam jenis dan karakter rasa, sehingga dalam mengonsumsinya pun juga perlu diperhatikan. Misalnya saja untuk madu yang memiliki rasa asam yang kuat, maka perlu diperhatikan apakah yang akan mengonsumsi memiliki riwayat sakit maag atau tidak. Kalau iya, cara meminumnya juga harus ada aturannya.
Untuk yang memiliki penyakit maag, sebaiknya memilih madu yang rasanya tidak terlalu asam. Bisa minum madu yang rasanya manis atau sedikit pahit, itu lebih aman untuk lambung. Karena meskipun madu bisa menyembuhkan, bagi penderita maag yang meminum madu rasa asam akan membuat asam lambung semakin naik.
Kalau pun memang ingin mengonsumsi madu yang asam, sebaiknya cara meminumnya dicampur dengan air hangat dan serbuk kayu manis.
Kapan waktu yang tepat untuk minum madu?
Waktu yang tepat untuk minum madu adalah ketika pagi hari setelah Anda bangun tidur dan malam hari ketika akan tidur. Untuk pagi hari, sebaiknya dilakukan setelah bangun tidur. Tetapi disarankan Anda untuk minum segelas air hangat dulu baru setelah itu minum madu sebanyak 1-2 sendok makan.
Anda bisa mencampurnya dengan air hangat atau bisa langsung diminum. Tetapi banyak yang menyarankan jika pagi hari sebaiknya dicampur dengan air hangat. Dan setelah meminum madu di pagi hari, sebaiknya 30-60 menit ke depan jangan makan yang berat-berat. Biarkan perut kosong dulu.
Mengonsumsi madu di pagi hari ketika perut dalam keadaan masih kosong dapat mencegah seseorang dari sakit maag. Karena madu bisa melapisi dinding lambung.
Sedangkan untuk malam hari, minum ketika akan tidur sebanyak 1 sendok makan. Bisa langsung ditelan tanpa harus dicampur air hangat.
Dan yang perlu diingat adalah ketika akan mengonsumsi madu sebaiknya pastikan kalau madu yang Anda miliki adalah madu asli. Selalu berdoa dulu sebelum meminumnya dan memohon semoga madu yang Anda konsumsi bisa memberikan berkah dan manfaat bagi diri (kesehatan) tubuh Anda. Semoga madu yang kita konsumsi bisa membawa keberkahan untuk kita semua.
Sumber : VIMEDIA PRODUCTION